Bahan-bahan :
130gr terigu protein sedang
2 Butir Telur
100 gram gula pasir
1 sdm madu (opsi bisa pakai bisa tdak)
1/2 sendok backing soda
50 ml susu UHT
50 ml air
Cara membuat :
Kocok gula, telur dan madu sampai mengental (pakai mixer atau handmix)
Masukan tepung sampai tercampur
Tambahkan Backing Soda aduk sampai tercampur
Masukan air
Tambahkan susu UHT aduk rata sampai tercampur
Diamkan 10 menit
Aduk kembali
Cara memasak :
Tuangkan sedikit adonan keatas teplon anti lengket (takaran menggunakan sendok sayur)
Masak hingga berwarna kecoklatan
Bolak - balik dorayaki agar kedua sisi matang dengan sempurna
Ulangi sampai semua adonan dorayaki habis
Setelah semuanya selesai :
Oleskan selai sesuai selera (selai cokelat) ka salah satu sisi kemudian tumpuk dengan dorayaki lain.
Dorayaki siap di santap
Tags:
Aneka Kue